PAGELARAN Bulan
Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke-XIII yang dirangkai dengan
peringatan HKG PKK ke-44, Hari Krida Pertanian (HKP) ke-44 dan Hari
Pangan Sedunia (HPS) ke-36 tingkat Provinsi Kalimantan Barat di Kampung
Wisata Sentana, Kabupaten Sanggau berjalan lancar dan disambut antusias
peserta dan masyarakat.
Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Gubernur Kalbar, Cornelis.
Turut hadir Ketua PKK Kalbar, Frederika dan rombongan, Kapolda Kalbar,
para Bupati dan Wali Kota se-Kalbar, Forkopimda Sanggau dan PKK
se-Kabupaten Sanggau.
Gubernur Kalbar, Cornelis menyambut baik penyelenggaraan acara ini.
Dia menilai Sanggau sukses menjadi tuan rumah dan memperlihatkan banyak
hal, sekaligus sebagai motivasi penyelenggaraan berikutnya.
Bupati Sanggau, Paolus Hadi berharap, Kampung Wisata Sentana ini bisa
jadi destinasi yang menjadi tujuan alternatif apabila orang berkunjung
ke Kalbar. “Dari itu kalau mau mewujudkan itu mari sama-sama kita
berjuang, dari sekarang juga kampung ini baru berbenah. Mudah-mudahan
kedepan bisa lebih baik lagi,” harapnya.
Sumber : http://www.pontianakpost.co.id/sanggau-sukses-jadi-tuan-rumah
atau baca artikel asli disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar